Upacara Pemberian Tanda Jasa dan Setia Karya HUT SMBR ke – 45 Tahun
BATURAJA – Salah satu rangkaian acara peringatan HUT SMBR yang rutin diselenggarakan setiap tahunnya adalah Upacara Pemberian Tanda Jasa dan Setia Karya.
Upacara ini digelar tepat pada tanggal 14 November di Pabrik Baturaja sebagai momen peringatan HUT SMBR yang ditandai dengan pemberian penghargaan tanda jasa kepada Karyawan/ti SMBR yang telah memiliki masa kerja selama 10 s/d 35 tahun.
Pada Tahun 2019 ini, penghargaan tanda jasa dan setia karya diberikan kepada 4 karyawan/ti SMBR dari tiga lokasi pabrik yang berbeda yaitu Palembang, Baturaja dan Lampung. Penghargaan ini diserahkan simbolis oleh Jajaran Direksi SMBR.
Penghargaan tanda jasa dan setia karya ini diberikan sebagai ucapan terima kasih dari manajemen SMBR atas dedikasi yang telah diberikan karyawan/ti selama bergabung menjadi keluarga besar SMBR.
Leave a Reply
Want to join the discussion?Feel free to contribute!