PT Semen Baturaja (Persero) Tbk Meraih Penghargaan Anugerah Perusahaan TBK Indonesia IV Tahun 2017

,

Sekretaris Perusahaan PT Semen Baturaja (Persero) Tbk RM. Rum Hendarmin, saat menerima Piagam pada Anugerah Perusahaan TBK Indonesia IV Tahun 2017

Singapura – Bertempat di Hall Kedutaan Besar Republik Indonesia untuk Singapura pada hari Rabu (23/08) telah diselenggarakan acara Anugerah Perusahaan TBK Indonesia IV Tahun 2017 dari Economic Review yang bekerja sama dengan Perbanas Institute, IPMI International Business School, Indonesia-Asia Institute dan Ideku Group.

Acara ini dihadiri oleh Sekretaris Perusahaan PT Semen Baturaja (Persero) Tbk, Bapak Rum Hendarmin. Pada kesempatan ini PT Semen Baturaja (Persero) Tbk mendapatkan penghargaan Peringkat III Perusahaan TBK Indonesia Terbaik 2017 untuk Sektor Industri Dasar & Kimia, Kelompok usaha Semen.

Penghargaan diserahkan secara langsung oleh CEO & Executive Director IPMI International Business School Bpk. Jimmy M. Gani kepada Sekretaris Perusahaan SMBR Bpk. Rum Hendarmin pada acara Conference & Award bertema “Peluang & Tantangan Perusahaan Indonesia & Singapora” dalam rangka menyambut 50 tahun Indonesia-Singapora.

 

Dekan IPMI International Business School Bpk. Roy Sembel sekaligus Ketuan Dewan Juri Anugerah Perusahaan Terbuka Indonesia IV 2017, menyatakan apresiasinya terhadap perusahaan-perusahaan terbuka di Indonesia dan mengharapkan apa yang telah menjadi prestasi membanggakan yang telah didapat terus dipertahankan dikancah nasional maupun di kancah global.

“Apa yang dewan juri lakukan tidak lah mudah, juri-juri harus mengolah yang sifatnya kuantitatif dan kualitatif. Harapan kami dari 535 emiten, yang tersaring dan yang akhirnya terpilih menjadi peraih penghargaan disini akan menjadi role model.

Sehingga perusahaan mana pun akan sadar betul pentingnya sense of competitiveness. Sense of competitiveness diharapkan akan dapat dibawa dalam pengembangan usaha perusahaan dan menjadi kekuatan bagi perusahaan agar dapat membawa perushaannya sukses tak hanya di level nasional namun juga di level global.

Karena tak dapat dipungkiri bahwa perekonomian Indonesia ditompang pula oleh perkembangan perusahaan publik yang kita sebut dengan Perusahaan Tbk”. (Humas SMBR)