Acara Puncak Peringatan HUT ke-43 PT Semen Baturaja (Persero) Tbk

PT Semen Baturaja (Persero) Tbk telah menggelar acara puncak peringatan HUT ke-43 PT Semen Baturaja (Persero) Tbk di tiga site. Acara yang mengambil tema “KITA BISA” ini diselenggarakan mulai dari hari Jum’at (03/11) di Grand Ballroom Hotel Novotel untuk Kantor Pusat & Pabrik Palembang, hari Jum’at (10/11) di Grand Ballroom Hotel Horison Ultima untuk Pabrik Baturaja dan hari Selasa (14/11) di Aula Wisma Ganesha PBR untuk Pabrik Baturaja. Ini merupakan rangkaian acara puncak dan sebagai penutup setelah sebelumnya telah diadakan berbagai macam perlombaan sebagai penyemarak perayaan HUT ke-43 SMBR.

Acara ramah tamah HUT SMBR dihadiri oleh berbagai Mitra Kerja, Instansi pemerintahan & tokoh masyarakat di sekitar wilayah pabrik SMBR di masing-masing site. Selain itu hadir pula, Para purnabhakti yang tergabung dalam YKPSB. Serta Kalangan internal SMBR seperti Rekan-rekan Dewan Komisaris, Direksi SMBR, Penasihat, Ketua, Pengurus & Anggota IIKSB beserta Staf & Karyawan/ti SMBR tentunya. Sebelumnya digelar pula upacara pemberian tanda jasa & setia karya serta peresmian Rumah Kreatif Baturaja yang dihadiri langsung Deputi Bidang Usaha Pertambangan, Industri Strategis & Media Kementerian BUMN beserta jajarannya.

Pada kesempatan itu juga sebagai wujud terima kasih, SMBR melalui Unit Kerja KBL dan IIKSB memberikan bantuan santunan pendidikan kepada guru honorer & siswa/i SD, SMP, SMA dan Perguruan Tinggi di lingkungan Ring I SMBR dan bantuan Dump Truck kepada Dinas Lingkungan Hidup Kab. OKU. Bantuan santunan pendidikan tersebut diserahkan secara simbolis oleh Direktur Utama SMBR dan Penasihat IIKSB. Acara semakin meriah dengan pembagian doorprize bagi para undangan yang hadir di acara ramah tamah tersebut. (Humas SMBR)

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.